Hampir semua orang suka permen. Selain rasanya yang cenderung manis, warna yang menarik sering menggugah selera. Jenisnya juga beragam. yaa, Salah satunya adalah permen loli alias lollipop. Lollipop sendiri adalah permen warna-warni yang diberi batang pegangan. Konon lolli berarti lidah atau permen padat yang diberi tangkai. Namun dalam perkembangannya ada juga lollipop yang kenyal.
Secara umum permen yang satu ini berbahan dasar gula dan sirup jagung. Bersama perasa dan pewarna, kedua bahan tadi diolah hingga menjadi permen lolli. Cikal bakal permen loli ditemukan pada masa kebudayaan Mesir, Cina, dan Arab Kuno. Saat itu masyarakat mereka mencampur buah atau kacang-kacangan dengan madu dan ditusuk dengan tangkai. Pada saat Revolusi Industri, kemunculan gula bit mengubah peta industri permen dengan munculnya permen mint dan lemon. Permen yang dijilat sendiri mulai dikenal luas sejak Charles Dickens mendeskripkannya dalam novelnya.
Perkembangan permen lolli yang sebenarnya dimulai pada awal abad 20 sejak ditemukannnya mesin pembuat permen. McAviney Candy Company membuat permen padat panas yang diaduk dengan tusukan. Awalnya, mesin loli hanya mampu membuat 40 permen perjam. Tiga tahun kemudian ditemukan mesin permen yang mampu memproduksi 4200 batang permen loli pada tiap jamnya. Saat ini mesin pembuat lollipop modern sendiri mampu memproduksi 5900 buah permen tiap menit.
Berikut ini beberapa fakta menarik lain tentang lollipop.
1. Samuel Born merupakan orang yang memiliki ide untuk menjadikan lollipop sebagai topping es krim
2. George Smith, pencipta lollipop, mendapat ilham nama lollipop dari nama kuda kesayangannya
3. Permen lolli terbesar dibuat pada tahun 2002, permen ini memiliki tinggi setara jerapah dan berat setara 23 harimau dewasa
4. Hari Lollipop diperingati setiap tanggal 20 juli
Wah, ternyata sejarah lollipop unik juga ya?
MY MOOD'S NOTE
-
Choose your mood now! ^_^ big head onion on da house! enjoy! ^_^
choose your mood > copy code widget > paste it on your html > type your
text > save
10 years ago
buat yang di reaksi nya, tambahin juga "lumayan" doungst (wkwk).. :)